Kalau anda memliki masalah pada RAM di PC anda, bisa ditangani melalui cara alternatif yaitu dengan membuat flashdisk anda menjadi RAM. Tapi flashdisk anda harus memenuhi beberapa persyaratan - persyaratan, yaitu diantaranya :
- Kapasitas flashdisk yang akan dijadikan RAM minimal 256 MB, tetapi ada juga yang bilang minimal harus 2 GB..
- Flashdisk anda harus ada dalam keadaan format NTFS, FAT16, atau FAT32.
- Memori flashdisk maksimum yang bisa dijadikan RAM dengan fitur ReadyBoost hanya 4 GB.
Langsung saja akan diberikan cara / langkah - langkah untuk menjadikan flashdisk anda menjadi RAM, cara ini menggunakan ReadyBoost. Cara ini tidak menggunakan software apapun untuk menjadikan flashdisk menjadi RAM.
Langkah - langkah membuat flashdisk menjadi RAM :
- Colokkan flashdisk ke komputer atau laptop
- Buka My Computer atau Windows Explorer
- Klik kanan pada flashdisk anda lalu klik properties
- Pilih tab ReadyBoost
- Pilih Use this device
- Tentukan berapa banyak memori flashdisk yang akan dijadikan RAM
- Tekan OK
Setelah anda melakukan langkah - langkah tersebut, flashdisk anda sudah berhasil dijadikan RAM. Berikut adalah langkah - langkah membuat flashdisk menjadi RAM. Semoga artikel ini bermanfaat.
2 komentar
Click here for komentarnice info gan
BalasSyipp gann makasih :D
BalasShow Conversion Code Hide Conversion Code Show Emoticon Hide Emoticon